Detail Layanan

Smart Enterprise

PJU Pintar

Penerangan Jalan Umum Pintar (PJU Pintar) merupakan sistem lampu penerangan publik berbasis IoT yang dapat dikontrol secara mobile dengan pengoperasian otomatis yang hemat energi dan ramah lingkungan.

Kenapa harus PJU Pintar?

  1. Efisiensi Energi.
    PJU Pintar dapat dikendalikan secara otomatis sesuai dengan kondisi pencahayaan, sehingga dapat menghemat energi listrik hingga 50%.
  2. Keamanan.
    PJU Pintar dapat dilengkapi dengan sensor gerak dan kamera CCTV, sehingga dapat meningkatkan keamanan lingkungan.
  3. Kenyamanan.
    PJU Pintar dapat diatur untuk menyala dan mati secara otomatis sesuai dengan waktu yang ditentukan, sehingga dapat memberikan kenyamanan bagi masyarakat.
  4. Kemudahan Monitoring.
    PJU Pintar dapat dipantau secara real-time dari jarak jauh, sehingga memudahkan petugas untuk melakukan pemeliharaan dan perbaikan.

 

Manfaat PJU Pintar

  1. Internet of Things
    Sebagai penerangan jalan berbasis IoT yang menggunakan kontrol jarak jauh.
  2. Penerangan Jalan Pintar
    Sumber penerangan bagi pengguna jalan yang hemat energi dan ramah lingkungan.
  3. Infrastruktur Smart City
    Sebagai penyedia infrastruktur smart city dengan sistem jaringan dan platform aplikasi yang terhubung pada tiang penerangan jalan pintar.

 

PJU Pintar dari Citiasia menyediakan tiga infrastruktur Smart City untuk masa depan meliputi:

  1. Tiang PJU Pintar Digunakan untuk pemasangan semua sensor dan perangkat IoT.
  2. Sistem Jaringan Kapasitas dan jangkauan jaringan pencahayaan pintar dapat digunakan bersama untuk inisiatif kota pintar lainnya.
  3. Platform Aplikasi Sistem pencahayaan cerdas ujung ke ujung berjalan di bawah platform aplikasi. Semua kebutuhan kasus penggunaan IoT dimasa mendatang dapat menggunakan platform yang sama ini.